Yonarmed 12 Kostrad Gelar Bakti Sosial Sambut HUT ke-64 Divif 2 Kostrad

Berita31 Dilihat

Ngawi, mitratnipolri.com

Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun ke-64 Divisi Infanteri 2 Kostrad, Yonarmed 12 Kostrad melaksanakan kegiatan Bakti Sosial berupa pembagian paket sembako kepada Warakawuri dan masyarakat kurang mampu di Desa Jrubong dan Pelem, Kabupaten Ngawi, Jawa Timur. Kegiatan ini menjadi salah satu bentuk nyata kepedulian sosial Yonarmed 12 Kostrad terhadap masyarakat di sekitarnya. Sabtu (26/04/2025).

Pembagian paket sembako dilakukan langsung oleh prajurit Yonarmed 12 Kostrad kepada para penerima manfaat, sebagai wujud kehadiran TNI di tengah-tengah rakyat. Suasana penuh kehangatan dan kebersamaan mewarnai kegiatan tersebut, mempererat hubungan emosional antara prajurit dengan masyarakat.

Komandan Batalyon Armed 12 Kostrad, Letkol Arm Dr. Erlan Wijatmoko, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan implementasi tema HUT ke-64 Divif 2 Kostrad, yaitu “Dengan Semangat Kebersamaan dan Kesiapan yang Prima, Divif 2 Kostrad Siap Melaju untuk Indonesia Maju.” Ia menegaskan bahwa Yonarmed 12 Kostrad berkomitmen untuk terus hadir membantu masyarakat dan menjaga hubungan harmonis dengan rakyat.

Melalui kegiatan bakti sosial ini, Yonarmed 12 Kostrad berharap dapat semakin mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat, serta memperkuat semangat gotong royong dalam mewujudkan Indonesia yang maju dan sejahtera.

Red/Anto Prayoga 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *