Kapolsek Metro Penjaringan dan Jajaran, Melaksanakan Sholat Subuh Berjemaah Di Masjid Kramat Luar Batang

Penjaringan – Jakarta Utara, mitratnipolri.co.id :

Kapolres Metro Jakarta Utara Kombes Pol H. Ahmad Fuady, S.H, S.I.K, M.H, didampingi kapolsek Metro Penjaringan Kompol Agus Ady Wijaya, SH,SIK,MSI bersama jajaran PJU melaksanakan sholat subuh berjama’ah di Masjid Jami Kramat Luar Batang, RW.03, Kelurahan Penjaringan, Penjaringan, Jakarta Utara. Kegiatan ini dihadiri oleh tokoh agama dan masyarakat setempat, termasuk Ketua DKM Masjid Faisal S.E dan Habib Husen Fikri Bin Hasan Alydrus.

Sebelum melaksanakan sholat, Kapolres dan rombongan melakukan ziarah ke Maqam Al-Habib Husein Bin Abubakar Alayrus. Selasa 15 october 2024.

Kapolres Ahmad Fuady berkesempatan menyampaikan ceramah, pentingnya menjaga hubungan silaturahmi dengan masyarakat. Kapolres memperkenalkan program sholat subuh berjama’ah yang akan dilaksanakan setiap pekan sebagai bagian dari upaya membangun sinergi antara Polri dan masyarakat. Kapolres juga mengajak jamaah untuk selalu menjaga keamanan dan ketertiban bersama, serta mewaspadai ancaman narkoba dan miras yang dapat merusak generasi muda.

Ustadz Iman Ibrahim, S.Ag, selaku pengurus masjid, menyambut hangat kedatangan Kapolres beserta jajarannya. Ustadz Iman juga mengingatkan jamaah tentang keutamaan waktu subuh sebagai waktu mustajab untuk berdoa dan beribadah dengan istiqomah.

Kegiatan ini ditutup dengan ramah tamah antara Kapolres, tokoh agama, dan masyarakat. Kapolres berharap kegiatan sholat subuh berjama’ah ini dapat terus dilaksanakan, tidak hanya sebagai ibadah, tetapi juga sebagai sarana mempererat silaturahmi dan menjaga keamanan wilayah secara bersama-sama.

Jurnalis : Rosid humas daerah khusus jakarta media mitratnipolri.co.id

Editor : Taufik

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *