Anggota Kesehatan Satgas TMMD Bantu Rawat Luka Warga Penderita Diabetes di Desa Pamulihan

Institusi TNI69 Dilihat

Sumedang – Jawa Barat, mitratnipolri.co.id :

Wujud kepedulian terhadap kesehatan masyarakat, anggota tim kesehatan Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) di Desa Pamulihan, Kecamatan Situraja, Kabupaten Sumedang, turun langsung membantu menangani luka warga yang menderita diabetes, Senin (12/05/2025)

Petugas kesehatan Satgas TMMD memberikan perawatan langsung di rumah warga, dengan membersihkan luka dan memberikan edukasi mengenai pentingnya menjaga kebersihan luka bagi penderita diabetes.

Peltu Jumain mengatakan bahwa Kegiatan ini merupakan bagian dari pelayanan kesehatan terpadu dalam program TMMD. Kami ingin hadir tak hanya membangun infrastruktur, tapi juga menjaga kesehatan masyarakat.”ujar peltu Jumain

Warga yang menerima bantuan merasa sangat terbantu dan berterima kasih atas perhatian dari Satgas TMMD, yang telah peduli dengan kondisi kesehatannya.

Kegiatan ini menunjukkan bahwa TMMD tak hanya fokus pada pembangunan fisik, tetapi juga menyentuh sisi kemanusiaan dan kesehatan masyarakat desa.

Jurnalis : Redaksi/Irma
Editor : Taufik

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *